Sofa yang ada di rumah bisa dipilih sesuai dengan konsep dan desain rumah yang dipunyai. Hal tersebut yang juga menjadi pertimbangan untuk memilih kain sofa yang akan digunakan. Misalnya untuk salah satu bahan sofa yang dapat dipilih adalah kain beludru. Kain ini populer digunakan karena mempunyai tampilan yang elegan, mempunyai banyak pilihan warna, dan juga mudah untuk dibersihkan. Perawatan sofa yang mempunyai kain dari beludru atau velvet ini cukup dibersihkan dengan rutin sehingga bisa menjaga warna dan tampilannya.
Sebelum memberikan sofa dengan bahan beludru ini siapkan alat membersihkannya terlebih dahulu. Mulai dari menyiapkan vakum cleaner, steamer pakaian, kain icrofiber, pengocok, mangkuk dengan ukuran sedang, pisau atau menggunakan spatula tumpul, cairan pembersih, dan kertas tisu. Setelah menyiapkan peralatannya, ikuti langkah yang bisa digunakan untuk membersihkannya. Selain itu beberapa tips yang bisa digunakan untuk membersihkan sofa beludru tersebut adalah:
• Pertama adalah dengan pastikan untuk membersihkannya dengan penyedot debu seminggu sekali. Hal ini akan bisa digunakan agar beludru tidak mempunyai noda dan debu yang menempel. Selain itu juga sikat lapisan beludru tersebut untuk merontokkan debu dan kotoran yang menempel. Bersihkan hingga ke celah sehingga akan bisa membersihkan debu dan kotoran hingga menyeluruh.
• Gunakan juga steamer pakaian yang bisa digunakan untuk membersihkan sofa beludru tersebut. Sofa yang menggunakan bahan beludru mudah kusut, sehingga perlu untuk selalu dikembalikan ke bentuk semula menggunakan steamer pakaian. Gunakan tangan untuk meratakannya sehingga menghilangkan kerutan bahan beludru di sofanya.
• Apabila sofa terkena noda, maka bisa menggunakan cairan pembersih untuk membersihkan bagian yang terkena noda tersebut. Gunakan kain untuk mengusap bagian yang terkena noda dan jangan terlalu banyak menggunakannya agar tidak merembes ke sofa.
Beberapa di atas tips untuk membersihkan kain sofa dari bahan beludru yang bisa digunakan. Dengan memperhatikan dan mengaplikasikan cara tersebut bisa membuat Anda untuk mempunyai sofa beludru yang tetap cantik, bersih, dan juga aman dari noda, debu, dan kotoran.