Mon. Mar 27th, 2023

Nikah di KUA: Tata Cara, Biaya dan Syarat Terbaru 2023

Bisa menggelar acara resepsi pernikahan yang megah dan meriah tentunya menjadi dambaan bagi setiap calon pengantin. Hal itu bukan tanpa alasan, karena resepsi pernikahan merupakan puncaknya momen bagi pasangan yang akan melepas status bujang maupun perawan.

Akan tetapi, tak jarang faktor biaya kerap menjadi bahan pertimbangan bagi kedua belah pihak keluarga sebelum memutuskan untuk menggelar acara resepsi pernikahan. Pasalnya, untuk mengadakan acara resepsi pernikahan itu membutuhkan biaya yang tidaklah sedikit.

Uniknya, justru sekarang ini nikah di KUA (Kantor Urusan Agama) sedang menjadi tren dikalangan pasangan muda lho. Lantas, apa enaknya nikah di KUA?

Nah, untuk mengetahui lebih jelasnya lagi mengenai keuntungan nikah di KUA, mari kita simak saja langsung ulasannya di bawah ini.

1.       Tidak Membutuhkan Banyak Persiapan

Memang tidak bisa dipungkiri lagi bahwa acara resepsi pernikahan akan membuat semua pihak ikut repot, entah itu dari pihak keluarga pria maupun keluarga wanita.

Namun, hal tersebut tidak akan kamu temui jika melangsungkan pernikahannya di KUA. Pada umumnya, menikah di KUA hanya perlu mengurus berbagai dokumen administrasi yang digunakan untuk pendaftaran pernikahan saja.

Bagi pasangan yang beragama Islam, biasanya perisapan lain yang kemungkinan akan diperlukan itu berupa mas kawin sebagai mahar. Setelah itu, calon pengantin hanya tinggal fokus untuk melafalkan “ijab kabul”.

2.       Lebih Hemat

Selain tidak membutuhkan banyak persiapan, sudah pasti pernikahan di KUA juga tidak perlu mengeluarkan uang banyak sehingga bisa menjadi lebih hemat.

Bagaimana tidak hemat? Sebab pernikahan di KUA tidak akan dikenai biaya sepeser pun alias gratisan. Dengan begitu, uangnya bisa kamu gunakan untuk membeli kebutuhan rumah tangga.

3.       Waktu Menjadi Lebih Efisien

Menurut informasi yang didapat, prosedur pernikahan di KUA itu dinilai lebih singkat ketimbang pernikahan di luar KUA.

Dalam hal ini, para calon pengantin hanya perlu membawa dokumen-dokumen kelengkapan pernikahan ke KUA pada hari yang dijadwalkan, melakukan prosesi ijab kabul, serta mendapatkan buku nikah. Semua tahan tesebut dapat dilakukan dengan cepat, sehingga membuat waktu menjadi lebih efisien

4.       Suasana Lebih Tenang dan Kondusif

Keuntungan pernikahan di KUA berikutnya yang harus kamu ketahui, yakni suananya lebih tenang dan kondusif. Tentu saja hal tersebut akan membuat pengantin lebih fokus dalam melaksanakan prosesi akad nikahnya sampai selesai.

Tak seperti acara resepsi pernikahan yang dihadiri oleh banyak orang, sehingga tak jarang membuat pengantin merasa risih atau tidak nyaman.

Berapakah Biaya Nikah di KUA?

Sebagaimana yang sudah disebutkan pada poin diatas tadi bahwa melangsungkan pernikahan di KUA itu tidak akan dikenai biaya. Hal tersebut sudah sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 4 tahun 2014.

Meski tidak dipungut biaya, namun calon pengantin harus tetap menyelesaikan bidaya administrasi sebesar Rp 30 ribu. Tak hanya itu saja, masih ada beberapa biaya lagi yang kemungkinan akan dibayar ketika menikah di KUA seperti berikut:

·         Biaya mahar berupa mas kawin (akan disesuaikan berdasarkan kesepakatan kedua mempelai)

·         Biaya sewa pakaian pengantin (opsional)

·         Biaya transportasi dari rumah ke KUA (opsional)

Lain halnya jika pernikahan dilangsungkan di luar KUA atau di luar hari dan jam kerja, maka pengantin akan dikenai biaya sebesar Rp 600 ribu.

Itulah beberapa keuntungan melangsungkan pernikahan di KUA. Bagaimana, apakah kamu juga tertarik untuk menikah di KUA?

By roket